Cara mudah ternak adsense

December 09, 2017

Cara mudah ternak adsense-Selama ini kita tentu menginginkan sebuah blog dengan tingkat pengunjung yang tinggi, tetapi terkadang visitor banyak belum tentu akan menghasilkan cukup banyak uang untuk memenuhi hidup kita.

Walaun terkesan rakus, tetapi mungkin cara inilah yang membuat bloggger bisa terus hidup. Tetapi belum tentu semua blogger professional menggunakan cara ternak adsense dalam memenuhi hidupnya.

Ada juga beberapa blogger professional yang memberikan lowongan kontribusi kepada penulis umum dengan timbal balik sesuai dengan yang mereka mau.

Tidak hanya itu, bahkan di kehidupan nyata banyak para blogger yang ternyata dia adalah seorang ibu-ibu dan tak jarang pula, mereka yang telah mendapat penghasilan tetap sebagai pns, mereka menganggap pekerjaan blogger adalah cara yang mereka gunakan sebagai melepas stress.

Selain itu, ternyata saya juga pernah menemui seorang blogger professional yang benar-benar hidup dari usaha blognya, dan hebatnya dia tidak memonetisasi sedikit-pun dari blog nya, dia hanya murni berpenghasilan dari mengikuti lomba-lomba blog.

Intinya disini para blogger memiliki cara masing-masing dalam memanfaatkan platform blogger, tidak semua blogger mengandalkan adsense dalam menghidupi mereka, tetapi berhubung kali ini saya akan membahas caranya untuk ternak adsense, jadi yang dibahasa lagi-lagi tidak jauh adsense.

#Modal Untuk Ternak

Akun adsense non hosted

Untuk melakukan ternak adsense yang pertama yaitu sebuah akun adsense yang telah verif, kalau bisa telah verified adsense non hosted, sehingga bisa untu JV adsense ke blog yang telah terpasang domain tld.

Lalu bagaimana cara memperoleh akun adsense non hosted? Caranya adalah dengan mendaftar di adsense dengan blog yang telah terpasang domain tld.

Blog utama

Setelah itu, anda harus memiliki blog utama, blog utama ini harus memiliki penampilan se-profesional mungkin agar dapat menarik orang untuk melakukan JV adsense dengan anda. Anda sendiri juga harus pintar-pintar dalam berpromosi agar banyak orang yang ingin Joint Venture dengan kalian.

#Yuk Ternak

Setelah kalian telah melengkapi modal diatas, langkah selanjutnya adalah melakukan ternak adsense. Bagaimana caranya?

Simple saja, pertama buatlah blog anakan dengan niche yang selalu dicari orang. Seperti kesehatan, teknologi, tutorial dll.

Buatlah blog tersebut dengan profesional, paling tidak memiliki penampilan yang rapi, lalu lakukanlah optimasi di blog kalian

Bila sudah, buatlah artikel sehari paling tidak post 3 kali, dan tentunya artikel orisinil.

Lakukan hal tersebut sampai tiga bulan pertama, lalu kalian akan menemui blog kalian dikunjungi visitor organik dari google.

Jika sudah seperti ini, maka pasang adsense di blog anakan tersebut.

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

No comments